Header Ads

Menentukan Luasan Lahan Terbangun

Tahap Awal Membangun Rumah #1
Ketika merencanakan sebuah hunian, perhatikan luasan lahan yang akan terbangun. Hal ini berkaitan dengan Garis Sempadan Bangunan (GSB) dan keseluruah lahan yang akan Anda bangun. GSB sangat penting pada perencaaan rumah tinggal Anda, khususnya bagi rumah yang berada di ajlan raya karena suatu waktu dapat mengalami pelebaran jalan. Jika Anda tidak menghitung adanya pelebaran jalan dan membuat rumah yang relatif dekat dengan jalan maka akan beresiko terjadi pembongkaran, akibatnya memakan biaya yang tidak sedikit.



Pada perencanaan awal, pertimbangkan luasan halaman yang nantinya akan menjadi area hijau. Area hijau diperlukan guna memberi jalan air hujan mengalir ke dalam tanah yang kemudian menjadi cadangan air tanah. Jika Anda menggunakan sumur sebagai sumber air di rumah, sebaiknya sediakan area hijau yang cukup agar cadangan air tanah mencukupi untuk kebutuhan sehari-hari.
(Ariani N.S. : Tip-Trik Cara Benar Membangun Rumah)